Pasar 8
Pasar 8 merupakan pasar modern keluarga yang dibangun untuk semakin melengkapi kawasan Alam Sutera dan sekitarnya.
Pasar 8 dirancang secara khusus untuk memberikan kenyaman lebih kepada para pedagang dan pelanggannya.
Pasar 8 menawarkan beragam pilihan daging, ikan & seafood, sayur & bumbu dapur, hingga berbagai pilihan makanan siap santap untuk memenuhi kebutuhan dapur anda. Selain itu, kios-kios dan ruko yang tersebar di wilayah pasar juga menawarkan berbagai macam benda yang tak kalah penting untuk kebutuhan sehari-hari anda mulai dari bahan makanan kering, sembako, hingga kebutuhan rumah tangga tersedia disana.
Fasilitas yang tersedia di Pasar 8 meliputi:
· Area Parkir yang luas, baik untuk motor maupun untuk mobil
· Fasilitas antar jemput ke wilayah cluster secara Cuma-Cuma
· Pelayanan keamanan selama 24 jam penuh
· Petugas kebersihan yang selalu siap menjaga kebersihan seluruh wilayah pasar
· Toilet umum
· ATM center
Lokasi Pasar 8:
· 600 meter dari Jl. Bhayangkara – Serpong
· 1,2 KM dari gerbang Alam Sutera – Jl. Raya Serpong
· 2,6 KM dari pintu tol serpong